Senin, 24 Agustus 2015

Mengintip Kecantikan Miniatur Masjid Raya Baiturrahman Aceh di Yogyakarta

Hai sob, gimana nieh kabarnya? semoga baik - baik saja yaw. Kali ini Ane mau menceritakan pengalaman perjalanan Ane ketika berkunjung ke sebuah masjid yang cukup menarik untuk di ulas yakni Miniatur Masjid Raya Baiturrahman Aceh di Yogyakarta. Kenapa menarik? yuk kita intip bersama ceritanya.
Sebelumnya sudah pada tahu kan tentang Masjid Raya Baiturrahman yang ada di Aceh? sudah tahu? itu loh salah satu bangunan yang masih berdiri kokoh ketika Aceh mengalami musibah tsunami. Konon model bangunan ini mengadopsi model bangunan yang ada di Moghul India. Nah sekarang sudah pada tahu kan? oke cerita kita lanjutkan!!!
Pada bulan ramadhan kemarin Ane sempat menyempatkan diri mengunjungi masjid ini. Mulai dari browsing di internet mengenai masjid - masjid yang menarik untuk dikunjungi di Yogyakarta, jatuhlah Ane pada sebuah masjid yang ada di sebelah utara simpang empat Ringroad Madukismo ini.
Masjid tampak depan sebelah kanan
Masjid tampak depan sebelah kiri
Ane sengaja memilih bulan ramadhan untuk berkunjung ke masjid - masjid yang menarik untuk dikunjungi sob, ntah itu berupa bentuk bangunannya maupun ceritanya. Sore itu sambil menunggu waktu berbuka Ane arahkan laju kendaraan kuda hijau Ane kesini. Selain hanya berkunjung saja, Ane juga berniat mengikuti siraman rohani dan dilanjutkan dengan takjilan (berupa makanan berat yang umumnya disediakan oleh masjid - masjid yang ada di Yogyakarta untuk orang - orang yang mau berbuka) serta melaksanakan shalat tarawih. Tak butuh waktu lama Ane untuk sampai kesini, Satu dua orang pun mulai tampak terlihat berdatangan. Ane sungguh takjub melihat bangunan masjid ini. Bangunan masjid ini merupakan miniatur dari Masjid Raya Baiturrahman yang ada di Aceh. Bila dibandingkan dengan masjid raya di Aceh kurang lebih 1 berbanding 10.


Miniatur Masjid Raya Baiturrahman Aceh dibangun oleh pemerintah Aceh dan diresmikan pada tahun 2010. Hal ini dilakukan bukan tanpa alasan, masyarakat Aceh dan Yogyakarta merasakan nasib yang sama. Pada tahun 2004 Aceh terkena musibah tsunami dan pada tahun 2006 Yogyakarta dilanda gempa besar yang memporakporandakan bangunan masyarakat. Pada saat Aceh terkena bencana tsunami Sri Sultan HB X datang langsung memberi bantuan dari seluruh masyarakat Yogyakarta. Sebagai bentuk balas budi pada saat Yogyakarta dilanda musibah, maka pemerintah Aceh membantu membangunkan sebuah masjid yang mirip dengan Masjid Raya Baiturrahman di Aceh. So, bagi siapa saja yang ingin tahu seperti apa bentuk bangunan dari Masjid Baiturrahman di Aceh dan dirasa cukup jauh, maka berkunjung ke Miniatur Masjid Raya Baiturrahman Aceh di Yogyakarta bisa menjadi pilihan alternatif.

Sebuah ruangan di sebelah selatan
Bagian atap pada ruangan utama dalam masjid
Bagaimana tidak mirip sob, arsitek dan pengerjaannya pun langsung didatangkan dari Aceh. Bila dilihat dari luar masjid, Masjid ini bercat putih cantik dengan 2 buah menara dan 5 buah kubah. Sedangkan begitu Ane masuk ke dalam masjid, masjid ini mempunyai 3 buah ruangan yakni sebuah ruangan utama dan 2 buah ruangan yang menurut Ane bisa disebut dengan serambi yang terletak di sebelah utara dan selatan. Di setiap sisi pada ruangan utama masjid mempunyai ornamen yang berbeda dan terkesan apik.

Sebuah ruangan utama masjid
Sisi bagian utara masjid dalam ruangan utama
Sisi bagian timur masjid dalam ruangan utama
Sungguh senang hati Ane ketika bisa berkunjung ke Miniatur Masjid Raya Baiturrahman Aceh di Yogyakarta ini. Tak terasa hari sudah mulai malam. Banyak juga yang datang kesini untuk mengikuti siraman rohani dilanjutkan dengan takjilan serta mengikuti kegiatan shalat tarawih. Sampai di sini dahulu yaw sob mengenai cerita perjalanan Ane di Miniatur Masjid Raya Baiturrahman Aceh di Yogyakarta ini dan tunggu cerita perjalanan Ane berikutnya. Sampai jumpa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

TENTANG ANE

Anis SobatAnis Sobat
Hello, My Name Is Anis Hidayah. I am no Drinking,Drug, Smoking, and Free sex. But yes Travelling, Touring, Mountaineering, visit the new site and meet by new people. Enjoy my life with my way myself. That's about me